Penyembelihan Hewan Kurban Polres Bontang dalam Rangka Hari Raya Idul Adha 1445 H Tahun 2024
Bontang – Polres Bontang menggelar kegiatan penyembelihan hewan kurban dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H. Acara berlangsung pada hari Senin, tanggal 17 Juni 2024, dimulai pukul 08.00 WITA di Lapangan volly Asrama Polres Bontang.
Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Bontang serta unsur Bhayangkari Cabang Bontang. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, S.I.K., beserta Ny. Magdalena Lumban Tobing selaku Ketua Bhayangkari Cabang Bontang dan pengurusnya. Turut hadir pula Wakapolres Bontang KOMPOL Faisal Risa, S.H., S.I.K., M.I.K., serta beberapa pejabat lainnya seperti Kabag Ops, Kabag Ren, Kabag SDM, dan Kasat-kasat di lingkungan Polres Bontang.
Total hewan kurban yang disiapkan untuk acara ini berjumlah 21 ekor, terdiri dari 11 ekor sapi dan 10 ekor kambing. Proses penyembelihan dilaksanakan oleh panitia yang telah ditunjuk secara khusus untuk memastikan kelancaran acara serta kepatuhan terhadap prosedur yang berlaku.
Kegiatan penyembelihan hewan kurban ini merupakan wujud dari kepedulian Polres Bontang dalam berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, serta sebagai bentuk syukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT. Semoga kegiatan ini memberikan manfaat yang besar bagi seluruh pihak yang terlibat serta masyarakat sekitar.
Comments
Post a Comment