Kapolres Bontang Lakukan Pertemuan Dengan Panitia May Day 2024
Bontang - Di kediaman Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, S.I.K, telah dilangsungkan pertemuan antara Kapolres Bontang dan Panitia Kegiatan May Day tahun 2024. Pertemuan ini diadakan dengan maksud untuk mempererat silaturahmi antara Kapolres Bontang dan panitia, serta untuk berkoordinasi mengenai pelaksanaan kegiatan Peringatan May Day, Senin, (22/4/2024).
Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, S.I.K, menyampaikan pentingnya kerjasama antara pihak kepolisian dan panitia dalam memastikan kelancaran dan keselamatan selama pelaksanaan acara May Day. "Kami ingin memastikan bahwa pelaksanaan kegiatan May Day tahun 2024 berjalan dengan lancar dan aman, serta tetap memperhatikan kondusifitas di Kota Bontang," ujar AKBP Alex Frestian.
Sementara itu, ketua Panitia Kegiatan May Day menyampaikan Bahwa sebagai ketua kegiatan May Day Tahun 2024 akan bertanggung jawab atas berlangsung nya kegiatan May Day Tahun 2024;
Selain itu, pertemuan ini juga menjadi wadah untuk saling bertukar informasi mengenai rencana dan persiapan yang telah dilakukan oleh panitia, serta untuk menyampaikan segala kebutuhan dan dukungan yang diperlukan dari pihak kepolisian.
"Pertemuan ini diakhiri dengan kesepakatan untuk terus berkomunikasi dan berkoordinasi dalam persiapan dan pelaksanaan Peringatan May Day tahun 2024. Dengan kerjasama yang baik antara Kapolres Bontang dan panitia, diharapkan acara May Day dapat berlangsung sukses dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Kota Bontang,"tutup Ketua Panitia.
Comments
Post a Comment