Sat Polairud Polres Paser Kembali Beri Bantuan Air Bersih Kepada Masyarakat Yang Terdampak Kekeringan
Paser – Dalam menghadapi musim kemarau atau biasa disebut El Nino, Sat Pol Air Polres Paser Bersama TNI Angkatan Laut kembali melaksanakan Bakti Sosial memberikan pelayanan bantuan air bersih gratis kepada Masyarakat pesisir, Minggu (20/8).
Adapun tempat atau lokasi yang menjadi sasaran Masyarakat desa Pondong Baru Kec.Kuaro yang terdampak akibat musim kemarau.
Turut hadir dalam pelaksanaan itu Kasat Pol Air Polres Paser AKP Karmuji, S.H, Bripka Sri Hardiman Anggota Pos TNI AL Tana Grogot Serda Sutikno
Kapolres Paser AKBP Kade Budiyarta, SIK melalui Kasat Pol Air Polres Paser AKP Karmuji, S.H mengatakan bahwa Dalam pelaksanaannya kami bekerja sama dengan TNI Angkatan Laut Tanah Grogot dengan menggunakan Ran Truck Tanki untuk mendistribusikan bantuan air bersih untuk masyarakat yang terdampak kekeringan akibat musim kemarau atau El-Nino," ungkap AKP Karmuji.
Warga yang mendapat pembagian air mengucapkan Terima Kasih kepada Kapolres Paser yang telah peduli kepada warga yang saat ini sedang dalam kekurangan air bersih di akibatkan musim kemarau.
Comments
Post a Comment